Kamis, 23 Mei 2013

Peran Sang Waktu



Waktu adalah hal yang terpenting dari hidup. Karena waktulah yang menjadikan kita seperti sekarang ini, banyak hal yang berubah dari kita seiring berjalannya waktu, kita semakin dewasa menjalani hidup, semakin bisa membedakan manakah hal benar yang kita lakukan mana hal yang salah yang memang tidak perlu kita lakukan.
           
Oh iya. Ngomong-ngomong soal waktu sampai lupa untuk memperkenalkan diri, Nama saya Muhammad Zulkarnain, 19 tahun tapi tidak lama lagi sudah 20 tahun tepatnya bulan 4 hehehe, Alhamdulillah sekarang saya kuliah di Unuversistas Hasanuddin Dan mengambil Jurusan, mungkin  banyak orang yang mengaguminya. Ilmu komunikasi, yah disitulah tempatku sekarang ini untuk bernaung dan menimbah Ilmu untuk melanjutkan cita-cita for next future.

            Seiring berjalannya waktu saya sadar bahwa banyak hal yang saya lakukan yang selama ini banyak merugikan bagi kehidupan saya, melakukan hal-hal yang tidak sesuai dengan apa yang telah di atur agama, dan aturan oleh orang tua. Karena pada saat itu saya belum cukup tahu dengan apa yang saya lakukan, pikiran saya hanya terpusat pada hidup hura-hura, bersenang-senang tanpa memperdulikan akibat yang akan terjadi di masa yang akan datang.
            Sampai suatu waktu saya bertemu dengan seseorang yang merubah hidup saya seperti sekarang ini. Yah dia seseorang yang baik hati, kaya raya tapi dermawan tidak sombong dengan apa yang dia miliki, selalu berfikir postif kepada orang lain, rajin beribadah dan sopan santun. Pokoknya sekarang dialah yang menjadi salah satu motivator dalam hidup saya yang mungkin bisa merubah dir sedikit demi sedikit. Dia mengajarkan saya bagaimana memilih teman bergaul yang baik,bagaimana cara kita membagikan separuh hasil keringat kita kepada sesama yang lebih membutuhkan dari pada kita. Walaupun dia beda dua tahun dengan saya tapi dia bisa sukses dengan jerih payah dia sendiri dan dengan tekad dan usaha yang kuat  serta doa yang setiap saat dia panjatkan kepada Allah SWT. Pikirannya selalu terbuka untuk melakukan hal-hal yang baru yang bisa memotivasi saya untuk lebih baik dari pada dia “MUNGKIN”….!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar